Dalam ilmu bahasa, kata menurut Putrayasa (2007:71) dikelompokan berdasarkan bentuk serta perilakunya. Kata yang mempunyai bentuk serta perilaku yang sama atau mirip, dimasukkan ke dalam satu kelompok. Di sisi lain, kata yang bentuk dan perilakunya sama atau mirip dengan sesamanya, tetapi berbeda dengan kelompok pertama dimasukkan ke dalam kelompok yang lain.
Dengan kata lain, kata dapat dibedakan berdasarkan kategori sintaksisnya. Kategori sintaksis sering pula disebut kategori atau kelas kata. Oleh karena itu, analisis kalimat berdasarkan kategori merupakan penentuan kelas kata yang menjadi unsur-unsur kalimat tersebut.
2.2 Macam-macam Bentuk Kata
Macam-macam bentuk kata menurut Putrayasa (2007:72) yaitu :
1. Kata Benda ( Nomina)
Kata benda (nomina) adalah nama seseorang, tempat, atau benda.
2. Kata Kerja (Verba)
Kata kerja (Verba) adalah kata yang menyatakan tindakan.
3. Kata Sifat (Adjektiva)
Kata sifat (adjektiva) adalah kata yang memberi keterangan yang lebih khusus tentang sesuatu yang dinyatakan oleh nomina dalam kalimat.
4. Kata keterangan (Adverbia)
Kata keterangan (adverbia) adalah kategori yang dapat mendampingi adjektiva, numerealia, atau proposisi dalam konstruksi sintaksis.
5. Kata Tugas
Kata tugas adalah segala macam kata yang tidak termasuk salah satu kelas kata yang sudah dibicarakan.
0 komentar:
Posting Komentar